Sabtu, 10 Februari 2018

Cegah Black Campaign Cawako Tanjungpinang Segera Rilis Rekaman Video

Tanjungpinang – Menjelang diumumkannya kelulusan Para peserta calon kontestan Pilkada, telah mulai juga Maraknya informasi maupun berita hoax yang mengarah pada isu SARA serta black campaign dalam pesta demokrasi Pilkada di Tahun 2018, sehingga dapat merusak tatanan tahapan Pilkada yang dapat menimbulkan situasi yang tidak kondusif.

Dengan demikian, demi menjaga keamanan selama tahapan Pilkada Tahun 2018 di Tanjungpinang, Bakal Calon Walikota Tanjungpinang H. Syahrul, S.Pd melakukan perekaman video yang berisikan "Kita Berharap Pilkada di Tanjungpinang dapat berlangsung damai, Pilkada yang mengandung edukasi serta menjunjung nilai demokrasi, masyarakat jangan terprovokasi oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab, menjunjung tinggi Pilkada yang damai dengan saling menghargai satu sama lain".

Baca : Statement Lengkap  Rekaman Suara H. Syahrul

Tidak hanya disitu saja, Bakal Calon Walikota Tanjungpinang melalui jalur independent juga melakukan perekaman video yang berbunyi “Saya Edi Safrani Bakal Calon Walikota Independen, menghimbau kepada masyarakat kota Tanjungpinang untuk turut serta pada Pilkada pemilihan Walikota serentak tanggal 27 Juni 2018, dihimbau agar masyarakat kota Tanjungpinang dapat melaksanakan pemilihan walikota dengan aman, damai dan santun, terlepas dari berbeda dukungan dan pilihan saya menghimbau masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban agar pemilu dapat berjalan dengan aman dan damai, mari kita mencari pemimpin yang siap mencarikan solusi permasalahan yang kita hadapi bersama, saya tidak mau berjanji tapi saya berpegang kepada apa yang bisa saya lakukan untuk mensejahterakan Tanjungpinang, Tanjungpinang kota kita bersama, mari kita bangun Tanjungpinang agar menjadi lebih baik lagi".

Baca juga : Statement Lengkap  Rekaman Suara Edi Safrani

Video statetment dari masing-masing Bakal Calon Walikota Tanjungpinang bertujuan untuk mewujudkan Pilkada yang aman dan damai serta menjunjung tinggi nilai demokrasi untuk keutuhan NKRI pada umumnya dan Kota Tanjungpinang pada khususnya. (aire)
Load disqus comments

0 komentar